Kalapas Luwuk Berikan Apresiasi Hasil Trolling

KABAR BANGGAI –  Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Luwuk menunjukkan komitmennya dalam memberantas peredaran alat komunikasi ilegal. 

Berkat ketelitian dan dedikasi petugas pengamanan, satu unit telepon genggam (HP) ilegal berhasil disita dalam kegiatan kontrol keliling (troling) rutin.

Keberhasilan ini pun langsung diganjar apresiasi spesial dari Kepala Lapas (Kalapas) Luwuk, Muhammad Bahrun.

Kajadian penemuan terjadi saat salah satu petugas pengamanan melaksanakan kontrol keliling di blok hunian pada Sabtu, (04/10/25). 

Petugas yang melakukan pemeriksaan secara teliti dan mendalam, berhasil menemukan satu unit HP yang disembunyikan dengan rapi di dalam salah satu kamar Warga Binaan.

“Kami rutin melaksanakan kontrol keliling dan penggeledahan mendadak sebagai upaya preventif. 

Keberhasilan ini murni karena kejelian dan komitmen kami dalam menjalankan tugas,” ujar Andi sebagai Wakarupam I.

Baca Juga Berita Ini:  Rem Blong, Pick Up Bermuatan Kayu Terbalik di Luwuk

Menanggapi keberhasilan ini, Kepala Lapas Luwuk, Muhammad Bahrun, langsung memberikan penghargaan berupa voucher belanja khusus untuk di Waserda Primkopasindo Lapas Luwuk. 

Ini merupakan sebagai bentuk apresiasi atas kinerja petugas yang berdedikasi tersebut.

Saat ditemui, Kalapas Luwuk menyampaikan bahwa pentingnya integritas dan ketegasan dalam menjaga Lapas dari barang-barang terlarang, terutama alat komunikasi.

“Penghargaan ini adalah wujud terima kasih nyata dari institusi. Kami tidak hanya memberikan pujian, tetapi juga pengakuan formal atas kerja keras dan keberanian petugas yang berhasil menjaga marwah Lapas,” tegas Bahrun. 

“Ini membuktikan bahwa pengawasan dan troling yang kita lakukan tidak sia-sia. Semoga ini menjadi motivasi bagi seluruh petugas untuk terus mempertahankan zona Zero Halinar (HP, Pungli, Narkoba) di lingkungan Lapas Luwuk.”

Baca Juga Berita Ini:  Buktikan Komitmen Berantas Narkoba, Polsek Lamala Amankan Pengedar Sabu di Banggai

Apresiasi serupa juga disampaikan oleh Kepala Kanwil Ditjenpas Sulawesi Tengah, Bagus Kurniawan, menegaskan bahwa keberhasilan ini adalah bukti nyata pelaksanaan program strategis Zero Halinar. 

“Kami sangat mengapresiasi kerja keras tim di Lapas Luwuk. Sinergi dan kedisiplinan seperti ini adalah kunci agar Lapas benar-benar bebas dari barang-barang terlarang,” ungkapnya.

Lapas Luwuk berkomitmen akan terus meningkatkan intensitas troling dan penggeledahan insidentil, serta memberikan sanksi tegas kepada Warga Binaan yang terbukti melanggar tata tertib. 

Hal ini menjadi penekanan bahwa sinergi antara pimpinan dan jajaran petugas pengamanan adalah kunci utama dalam menciptakan Lapas yang aman dan kondusif. Red/Humas-LPLuwuk**

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *